Manado, TRENDSULUT – Tahapan penyelenggaraan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) telah masuk bajak akhir. Ini setelah KPU Provinsi Sulut resmi menetapkan pasangan Mayjen TNI Purn Yulius Selvanus Komaling dan Dr Johanis Victor Mailangkay sebagai pasangan calon terpilih alias pemenang.

Penetapan ini diumumkan dalam Rapat Pleno yang digelar di Hotel Four Points by Sheraton Manado, Selasa (05/02/2025).

Ketua KPU Sulut, Kenly Poluan, menjelaskan bahwa keputusan ini didasarkan pada peraturan perundang-undangan yang berlaku serta hasil sidang Mahkamah Konstitusi MK.

“MK sebelumnya, telah menerima penarikan permohonan Perselisihan Hasil Pemilu (PHP) yang diajukan pasangan calon nomor urut 2, Elly Engelbert Lasut dan Hanny Joost Pajouw. Dengan tidak adanya sengketa hukum yang berlanjut, KPU Sulut secara resmi menetapkan pasangan nomor urut 1 sebagai pemenang, ” ujar Kenly didampingi tiga Komisioner lain yakni, Salman Saelangi, Lanny Ointu dan Awalludin Umbola juga Sekretaris KPU Sulut, Meidy Malonda.

Pada Pilkada yang berlangsung 27 November 2024, pasangan Yulius Selvanus Komaling dan Victor Mailangkay (YSK-VM) meraih kemenangan dengan perolehan 539.039 suara atau 36,87 persen dari total suara sah. Pasangan YSK-Victory dalam Pemilihan Gubernur meraih 539.039 suara atau 36,87 persen dari suara sah, unggul atas pasangan Elly Engelbert Lasut- Hanny Joost Pajouw (E2L-HJP), dan pasangan Steven Kandouw-Alfret Denny Tuejeh (SK-DT).
Keunggulan ini mengantarkan YSK-Victory sebagai pemimpin baru Sulawesi Utara.

Rapat pleno itu ikut dihadiri Ketua Bawaslu Sulut, Ardiles Mewah bersama anggota Zulkifli Densi, Erwin Franklin Sumampouw, Steffen Stevanus Linu, dan Kepala Sekretariat Bawaslu Sulut Aldrin Christian.

“Kami berharap KPU Sulut segera melaksanakan penyusunan pengesahan dan penetapan paling lambat 3 hari, lebih cepat lebih baik ke DPRD Provinsi Sulut,” ujar Ardiles Mewoh.

Dalam konferensi pers usai penetapan, Yulius Selvanus mengajak seluruh masyarakat Sulawesi Utara untuk bersatu demi kemajuan daerah.

“Jika kemarin kita berbeda pilihan, maka saat ini mari kita bersatu membangun Sulawesi Utara agar lebih maju,” ujar YSK

Turut hadir pasangan terpilih, pimpinan partai pengusung, serta sejumlah tokoh masyarakat dan pejabat daerah.

Hasil pleno ini akan segera diproses lebih lanjut, dan pasangan YSK-VM dijadwalkan dilantik pada 20 Februari 2025. Dengan kepemimpinan yang baru, masyarakat Sulawesi Utara menaruh harapan besar pada visi dan program kerja yang akan mereka jalankan demi kemajuan daerah sulawesi utara kedepan. (luc)