Tondano-TRENDSULUT– Penjabat (Pj) Bupati Minahasa, Dr. Jemmy Stani Kumendong, MSi, dan Sekretaris Daerah Kabupaten Minahasa, Dr Lynda Deasy Watania, MM, M.Si, mengikuti rapat evaluasi kinerja, Rabu (17/04) di ruang rapat Sekretaris Provinsi Sulawesi Utara.
Rapat tersebut bertujuan untuk mengevaluasi progres dan pencapaian dalam pelaksanaan tugas pemerintahan dan pembangunan di Kabupaten Minahasa tahun 2024.
Penjabat Bupati Minahasa Jemmy Kumendong, menyampaikan berbagai upaya yang telah dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Minahasa, dalam memajukan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
Sekda Lynda Watania juga memberikan laporan mengenai program-program yang sedang dan akan dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Minahasa.
“Dalam evaluasi ini saya sudah mempresentasikan capaian selama tiga bulan kepada tim penilai. Semuanya bengantung tim penilai,” kata Jemmy Kumendong
Dia pun optimistis, kinerjanya beroleh penilaian baik. Ke depan, kata Jemmy, pihaknya akan memaksimalkan program di Minahasa. Salah satu yang jadi fokus adalah suksesnya Pilkada 2024.
“Suksesnya Pilkada salah satu fokus program yang akan dilakukan, ” ujarnya.
Rapat evaluasi ini lanjut Jemmy merupakan bagian dari upaya Pemerintah Kabupaten Minahasa, untuk terus meningkatkan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat serta memastikan semua program pembangunan dapat berjalan dengan baik sesuai dengan visi dan misi Pemerintah Kabupaten Minahasa.
Selain Pj Bupati Minahasa. Tiga penjabat Bupati lainya jalani evaluasi, yakni Pj Bolmut Sirajudin Lasena, Pj Mitra Ronald Sorongan. Evaluasi yang berlangsung tertutup dilakukan tim yang dipimpin Sekprov Sulut Steve Kepel.
Kepel menuturkan, evaluasi penjabat rutin dilakukan. “Kami gelar setiap beberapa bulan Hal yang dievaluasi adalah mengenai pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan, ” beber Kepel.(bly)
Tinggalkan Balasan