MANADO, TRENDSULUT – Sebanyak 4.739 anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) se-Kota Manado dilantik serentak, Kamis (07/11/2024). Mereka akan bertugas di 677 Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 27 November 2024 nanti.

Anggota KPU Kota Manado, Ramly Pateda menjelaskan pelantikan dilakukan di masing-masing kecamatan dengan diatur Panitia Pemilihan Kecamatan.

“Sebagian besar di 11 kecamatan ini dipusatkan di satu titik,” ungkap dia.

Selanjutnya para anggota KPPS yang telah dilantik akan mengikuti bimbingan teknis (bimtek) terkait tugas mereka di TPS sebagaimana yang dijadwalkan PPK di tiap kecamatan.

“Bimtek terkait dengan pungut hitung, termasuk juuga nanti ada pengenalan (aplikasi) Sirekap. Jadwalnya dari mereka (PPK), kita akan lakukan monitoring tentang materi yang akan mereka sampaikan,” jelas Pateda.